Implementasi Metode Vikor Sebagai Pendukung Keputusan Dalam Pemilihan Siswa Berprestasi Di Sman 4 Halmahera TengahImplementasi Metode Vikor Sebagai Pendukung Keputusan Dalam Pemilihan Siswa Berprestasi Di Sman 4 Halmahera Tengah
DOI:
https://doi.org/10.52046/ma92xk75Abstract
Penelitian ini bertujuan mengembangkan sistem pendukung keputusan (SPK) berbasis metode VIKOR untuk meningkatkan objektivitas pemilihan siswa berprestasi di SMAN4 Halmahera Tengah. Kriteria penilaian meliputi akademik (33%), absensi (25%), ekstrakurikuler (25%), dan sosial (16%). Metode VIKOR digunakan untuk menormalisasi data, menghitung nilai utilitas (S), penyesalan (R), dan indeks kompromi (Q). Hasil implementasi menunjukkan sistem mampu mengurangi waktu penilaian dari 2 minggu menjadi 5 menit dan menghasilkan peringkat siswa yang lebih transparan. Hasil perhitungan VIKOR menetapkan tiga siswa terbaik: Dewi Sartika (Q=0.000) sebagai peringkat pertama, Alfian Maulana (Q=0.1205) sebagai peringkat kedua, dan Agis Melayana Harjono (Q=0.1303) sebagai peringkat ketiga. Seleksi ini mencerminkan keseimbangan optimal antara kriteria akademik dan non-akademik, dengan Tegar Gumilang menunjukkan performa holistik meskipun tidak mendominasi secara spesifik pada satu kriteria. Penelitian ini merekomendasikan integrasi pembobotan dinamis dan pelatihan pengguna untuk optimasi system
Published
Versions
- 2025-10-19 (3)
- 2025-10-19 (2)
- 2025-10-19 (1)













